Scroll Untuk Lihat artikel
Example 360x320
Example floating
Example floating
Daerah

Pemkab Ketapang Melalui Kabag Kesra Hadiri Wisuda Tahfidz Qur’an Tahun 2021

645
×

Pemkab Ketapang Melalui Kabag Kesra Hadiri Wisuda Tahfidz Qur’an Tahun 2021

Sebarkan artikel ini

MetroKalbar.com, Ketapang – Mewakili Bupati Ketapang, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (KESRA) Setda Ketapang Drs.H.Satuki Huddin, M.Si hadiri Acara Wisuda Tahfidz Qur’an Taman Pendidikan Qur’an Tilawatil Qur’an Tahun 2021, Minggu (26/09/2021) bertempat di Aula Serba Guna Masjid Agung Al-Ikhlas.

Bupati, melalui Kabag Kesra menyambut baik dan memberi ucapan selamat atas penyelenggaraan kegiatan tersebut.

“Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada anak-anak santri. Semoga kelak kalian menjadi anak-anak sholeh-sholehah, tidak hanya menjadi kebanggaan orang tua tetapi juga menjadi kebanggaan masyarakat dan bangsa” harapnya.

Lebih lanjut dikatakan oleh Kabag Kesra dalam sambutan tertulis Bupati, bahwa kegiatan wisuda tahfidz al-qur’an memiliki peran penting dalam upaya menumbuhkan rasa kecintaan sekaligus meningkatkan minat baca al-qur’an di kalangan masyarakat.

Melalui wisuda tahfidz al-qur’an ini beliau berharap akan banyak lahir para penghafal al-qur’an dan ahli-ahli al-qur’an yang akan mensyi’arkan agama Islam di Kabupaten Ketapang.

“Kita patut berbangga dengan tekad pimpinan dan para ustadz-ustadzah yang secara ikhlas dan istiqomah membimbing para santri tanpa kenal lelah, rela mengorban waktu, tenaga, pikiran dan bahkan materi demi tujuan yang mulia ini.” pungkasnya.

Example 360x320
google.com, pub-2837929621927465, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Example 120x600
https://metrokalbar.com/wp-content/uploads/2023/07/image-5.png